DHA dalam Susu Enfamil. DHA adalah salah suatu zat khusus yang sering terdapat pada beberapa produk susu formula. DHA, yang merupakan singkatan dari docosahexaenoic acid, merupakan salah satu asam lemak tak jenuh rantai panjang golongan omega-3 (asam lemak baik), yang banyak ditemukan di otak dan retina mata. Karenanya, DHA merupakan suatu zat yang penting untuk perkembangan otak dan penglihatan si kecil.
Seiring bertambahnya usia, terutama pada usia 2 tahun pertama, perkembangan otak anak mengalami peningkatan yang pesat dan tentunya membutuhkan zat gizi yang mampu membantu perkembangan otaknya tersebut. Adapun salah satu produk susu formula yang kaya akan DHA adalah Enfamil. Susu Enfamil yang memiliki tiga tahap perkembangan ini, mampu memberikan kecukupan DHA untuk setiap tahap perkembangan tersebut. Enfamil dengan jenis PREMIUM, merupakan susu yang memiliki kandungan DHA yang direkomendasikan karena dapat membantu perkembangan otak dan penglihatan sesuai usia si kecil.
Untuk kecukupan kebutuhan DHA tiap tahap umur, Enfamil menyediakan Enfamil PREMIUM Infant untuk usia maksimal 12 bulan dan Enfagrow PREMIUM Toddler yang dikhususkan untuk anak usia 9 bulan ke atas. Selain mengandung DHA untuk usia maksimal 12 bulan, Enfamil PREMIUM Infant juga mengandung prebiotik dan zat-zat lain yang penting untuk perkembangan dan kekebalan sistem imum di kecil.
Sedangkan, Enfagrow PREMIUM Toddler, selain mengandung DHA dan zat besi yang juga membantu perkembangan otak anak di atas 9 tahun, juga mengandung 25 zat gizi penting untuk pertumbuhan, yang termasuk di dalamnya adalah kalsium dan vitamin D.
Selain itu, Enfagrow PREMIUM Toddler juga mengandung beberapa macam antioksidan yang dapat membantu perkembangan sistem imun si kecil. Oleh karena itu, susu Enfamil sangat baik untuk tumbuh kembang si kecil.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar